45 Siswa/i MAN Insan Cendekia Padang Pariaman Siap Berlaga di OSN-K

Padang Pariaman (humas) — Olimpiade Sains Nasional (OSN) diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Pusprenas) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. OSN merupakan perubahan nama dari KSN (Kompetisi Sains Nasional). Para peserta OSN diseleksi secara berjenjang mulai dari seleksi tingkat Sekolah/Madrasah (OSN-S). Kemudian para juara akan melanjutkan kompetisi tingkat Kabupaten yaitu OSN-K dan selanjutnya ke tingkat Provinsi dan Nasional. Adapun mata pelajaran yang dikompetisikan pada OSN meliputi 9 bidang yaitu: Matematika, Biologi, Fisika, Kimia, Geografi, Ekonomi, Kebumian, Astronomi, dan Informatika.

Pelaksanaan OSN-K berlangsung hari ini secara semi daring menggunakan aplikasi ExamBrowser PUSMENJAR. Kegiatan dilaksanakan secara serentak oleh seluruh sekolah atau madrasah yang mengikuti di seluruh Indonesia.

Pada kegiatan ini MAN Insan Cendekia Padang Pariaman mengikuti ujian dengan jumlah peserta sebanyak 45 siswa yang terdiri dari 9 mata pelajaran yang dilombakan. Semua siswa MAN Insan Cendekia Padang Pariaman sangat bersemangat dalam mengikuti ajang lomba ini, hal ini terlihat dari keseriusan para peserta dalam berlatih mengerjakan soal sejak jauh-jauh hari dan siap untuk melaksanakan ujian hari ini.

Sebelum ujian hari ini berlangsung kegiatan simulasi telah dilaksanakan tanggal 30 Maret 2023 lalu. Hal ini bertujuan untuk mencobakan terlebih dahulu perlatan dan sistem yang akan di gunakan ketika pelaksanaan OSN-K hari ini. Mudah-mudahan pada pelaksanaan sekarang tidak terjadi error atau trouble. Dengan adanya simulasi pada waktu lalu itu peserta OSN-K sudah familiar dengan aplikasi yang digunakan. Harapannya pada pelaksanaan lomba sekarang tidak terjadi kesalah teknis saat menggunakan aplikasi.

Pada hari ini, tanggal 5 April 2023 merupakan pelaksanaan kompetisi bidang lomba Fisika, Biologi, Ekonomi, dan Geografi yang diikuti oleh 20 peserta dari MAN IC Padang Pariaman. Sedangkan besok, pada tanggal 6 April 2023 merupakan waktu pelaksanaan kompetisi bidang lomba Matematika, Informatika, Astronomi, Kebumian, dan Kimia yang diikuti oleh 25 peserta dari MAN IC Padang Pariaman.

Adapun panitia yang bertugas dalam pelaksanaan OSN-K di MAN IC Padang Pariaman pada hari ini yaitu Nur Azizi yang bertindak sebagai ketua pelaksana, Jaya Putra Satria sebagai proktor, sedangkan Irmadoni dan Ahmad Maulana Ardi sebagai teknisi. Pengawas Ruang merupakan pengawas silang dari madrasah lain yaitu MAN 1 Padang Pariaman atas nama Liza Sofiani.

Kepala MAN IC Padang Pariaman, Hendri Hoktovianus pada pagi tadi memberi arahan sekaligus tetap memberi semangat kepada siswa-siswi sebelum berkompetisi. “Mudah-mudahan, yang pertama, kegiatan ini akan menjadi amal ibadah bagi anak-anakku semua. Yang kedua, sebagai jalan untuk memudahkan kehidupan kalian semua ke depannya.” ucapnya.

Hal ini sejalan dengan harapan dari wakil kepala bidang kesiswaan, Nur Azizi. “Mohon do’a kita bersama, semoga pejuang OSN-K 2023 MAN IC Padabg Pariaman menjadi yang terbaik dari yang terbaik di Tingkat Kabupaten. Aamiin Yaa Rabb”, ungkapnya.

Semoga OSN-K Tahun 2023 ini dapat berjalan dengan lancar dan seluruh siswa MAN IC Padang Pariaman yang mengikuti OSN-K mendapatkan hasil yang memuaskan sehingga dapat melanjutkan ke tahap selanjutnya yaitu OSN-P.

Penulis: Surya Ningsih

Artikel 45 Siswa/i MAN Insan Cendekia Padang Pariaman Siap Berlaga di OSN-K pertama kali tampil pada MAN Insan Cendekia Padang Pariaman.

Sumber: MAN Insan Cendekia Padang Pariaman

Related Articles

Back to top button