Kegiatan MATSAMA di MAN Insan Cendekia Padang Pariaman
Padang Pariaman – Sebanyak 118 orang peserta didik baru MAN Insan Cendekia Padang Pariaman didampingi oleh guru dan pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) mengikuti kegiatan pembukaan MASA TA’ARUF SISWA MADRASAH (MATSAMA) TP. 2022/2023 se-Provinsi Sumatera Barat secara virtual yang diadakan oleh Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Sumatera Barat. Dua layar infocus besar digunakan di Aula MAN Insan Cendekia Padang Pariaman agar seluruh peserta dapat menyaksikan arahan sekaligus pembukaan kegiatan MATSAMA secara resmi oleh Bapak Kakanwil Kementerian Agama Propinsi Sumatera Barat. Kegiatan ini berlangsung pada hari Kamis tanggal 14 Juli 2022.
“MATSAMA ini merupakan kegiatan rutin madrasah untuk mengenalkan fasilitas madrasah, sistem pembelajaran, ciri khas madrasah, nilai-nilai, norma, tata tertib, karakter dan budaya yang ada di lingkungan madrasah kepada peserta didik. Kami berharap kegiatan ini dapat diikuti oleh seluruh anak-anak yang merupakan peserta didik baru ini dengan penuh semangat. Ibu/Bapak guru, tenaga kependidikan, termasuk adik-adik dari OSIM tolong bina adik-adik kita dengan baik, budaya, akhlak, dan sopan santun yang baik, tidak boleh ada unsur kekerasan dan tidak boleh ada unsur yang tidak sesuai dengan nilai dan norma kita di Kementerian Agama”, ucap Bapak Helmi kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Sumatera Barat.
Setelah kegiatan virtual selesai, kegiatan MATSAMA di MAN Insan Cendekia Padang Pariaman ini dilanjutkan dengan mendengarkan arahan secara langsung oleh bapak kepala kantor Kementerian Agama Padang Pariaman yaitu Bapak H. Syafrizal yang didampingi langsung oleh kepala MAN Insan Cendekia Padang Pariaman, Bapak Hendrisakti Hoktovianus. Beliau menjelaskan secara antusias tentang Moderasi Beragama kepada peserta didik baru.
Selanjutnya peserta didik baru juga mendengarkan paparan dari narasumber berikutnya yaitu kepala madrasah, wakil kepala bidang kesiswaan, wakil bidang akademik, wakil bidang keasramaan, guru bimbingan konseling, Polsek dan Babinsa Padang Pariaman.
Ibu Nur Azizi selaku ketua panitia MATSAMA MAN Insan Cendekia Padang Pariaman sangat antusias dalam mengkoordinir seluruh panitia.
“Dengan kegiatan ini diharapkan peserta didik baru dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan madrasah sehingga dapat memahami dan menjalankan proses pembelajaran dengan baik dan maksimal kedepannya”, imbuhnya saat ditemui di tempat kegiatan.*sn
Artikel Kegiatan MATSAMA di MAN Insan Cendekia Padang Pariaman pertama kali tampil pada MAN Insan Cendekia Padang Pariaman.