Pendidikan Menengah

Membanggakan! 10 Siwa Madrasah MAN Insan Cendekia Padang Pariaman Menembus Babak Final KoSSMI 2024

Padangpariaman-Setelah diumumkan hasil Kompetisi Sains Siswa Muslim Indonesia (KoSSMI) tahun 2024 melalui website https://kossmi.com/, sebanyak 10 peserta didik dari Madrasah Insan Cendekia Padang Pariaman berhasil menembus babak final. Hal ini menjadi pencapaian yang membanggakan bagi madarasah unggul tersebut.

KoSSMI 2024 (Kompetisi Sains Siswa Muslim Indonesia) merupakan ajang bergengsi yang diselenggarakan oleh Abak Academy bekerjasama dengan Surya Institute for the Promotion of Science (SIPS). Kompetisi ini bertujuan untuk memberikan ruang bagi siswa Muslim dari berbagai latar belakang pendidikan, termasuk Madrasah, Pesantren, Sekolah Umum, dan Homeschooling, untuk mengembangkan bakat dan minat mereka dalam bidang sains dan matematika.

Nur Azizi, wakil bidang kesiswaan, menyampaikan bahwa untuk mempersiapkan finalis yang akan berkompetisi di Universitas Gajah Mada (UGM) Provinsi DI Yogyakarta pada tanggal 26 Mei 2024, MAN Insan Cendekia Padang Pariaman akan memberikan pelatihan khusus kepada seluruh finalis . Dalam kompetisi ini, Nur Azizi berharap bahwa 10 finalis dari MAN Insan Cendekia Padang Pariaman dapat meraih prestasi yang gemilang di setiap cabangnya.

Keberhasilan 10 orang siswa Man Insan Cendekia Padang Pariaman lolos dalam ajang KoSSMI ketingkat nasional dianggap sebagai buah dari kerja keras, doa, dan pembinaan guru-guru yang ikhlas. Kepala Madarasah, Hendrisakti Hotovianus, S.Pd,. M.Pd., menyampaikan terima kasih kepada para pembina yang selalu mendampingi siswa-siswanya, sembari berharap agar Allah  SWT senantiasa memberikan kelapangan bagi mereka untuk meraih prestasi lebih besar di tingkat nasional. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada para pejuang Man Insan Cendekia Padang Pariaman yang tetap semangat dan berprestasi, serta turut memviralkan madrasah ini sebagai lembaga pendidikan yang hebat, berprestasi, dan mendunia.

Dengan prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa pendidikan di Madrasah Insan Cendekia Padang Pariaman telah memberikan hasil yang membanggakan dalam mengembangkan potensi siswa-siswanya di bidang sains dan matematika. (Nda)

Artikel Membanggakan! 10 Siwa Madrasah MAN Insan Cendekia Padang Pariaman Menembus Babak Final KoSSMI 2024 pertama kali tampil pada MAN Insan Cendekia Padang Pariaman.

Sumber: MAN Insan Cendekia Padang Pariaman

Related Articles

Back to top button