Pendidikan Menengah

Kabid Pelayanan Hukum Kanwil Gorontalo Sosialisasikan Kekayaan Intelektual Fantastic Week di MAN IC Gorontalo

TILONGKABILA-(icg.sch.id)- Kepala Bidang Pelayanan Hukum, Abdullah, didampingi fasilitator, M. Yusuf, mendatangi MAN IC Gorontalo pada hari Senin, (09/10/2023) setelah sebelumnya mengirimkan surat permohonan sosialisasi dengan nomor surat :W.26. UM.01.01.3575. Bertempat di ruang auditorium, kedatangan mereka dalam rangka melaksanakan sosialisasi Kekayaan Intelektual yang dikemas melalui program Fantastic Week (Pekan Fastastis). Abdullah memaparkan mengenai Kekayaan Intelektual dihadapan peserta didik kelas XI MAN ICG.

Saat diwawancarai oleh awak humas mengenai tujuan sosialisasi Kekayaan Intelektual, Abdullah mengatakan bahwa penyampaian Kekayaan Intelektual bertujuan untuk mengenalkan potensi-potensi Kekayaan Intelekstual yang bisa dikembangkan dan dihasilkan oleh generasi muda yang kedepan merka akan menjadi penentu keberlangsungan dan kemajuan bangsa Indonesia. ”Dengan sosialisasi Kekayaan Intelektual diharapkan bisa merubah mindset generasi muda untuk menjadi pelajar yang cerdas, kreatif, serta inovatif mengingat ditangan merekalah keberlangsungan dan kemajuan bangsa kita akan banyak bergantung,” kata Abdullah.

Saat berdiri ditengah-tengah peserta, abdullah mennyampaikan definisi dan contoh Kekayaan Intelektual. ” Kekayaan Intelektual (KI) adalah istilah hukum yang merujuk pada karya-karya kreatif pikiran, seperti penemuan, desain, nama merek, dan karya seni dan sastra, yang memiliki nilai ekonomi. KI memberikan pemiliknya hak eksklusif untuk menggunakan karya-karya tersebut untuk periode waktu tertentu. Ada beberapa jenis kekayaan intelektual, yang mencakup Hak Cipta, Patent (Paten), Trademark (Merek Dagang, Trade Secret (Rahasia Dagang, Industrial Design (Desain Industri, Integrated Circuit Layout Design (Desain Tata Letak Sirkuit Terpadu,” tutur Abdullah.

Dirinya menambahkan bahwa hak-hak kekayaan intelektual memberikan insentif kepada individu dan perusahaan untuk berinovasi dan menciptakan karya-karya baru, karena mereka tahu bahwa investasi mereka akan dilindungi dan mereka akan mendapatkan manfaat ekonomi dari karya-karya atau inovasi tersebut.

Sebelum acara ditutup, moderator membuka sesi tantya jawab. Setelah itu, Abdullah meminta peserta didik menyuguhkan salah satu hasil Kekayaan Intelektuan yaitu berupa Paduan Suara yang menampilkan kreasi lagu ”MOHALA” yang dikreasikan oleh tim paduan suara MAN IC Gorontalo. (AGUNKA)

The post Kabid Pelayanan Hukum Kanwil Gorontalo Sosialisasikan Kekayaan Intelektual Fantastic Week di MAN IC Gorontalo appeared first on MAN INSAN CENDEKIA GORONTALO.

Sumber: MAN INSAN CENDEKIA GORONTALO

Related Articles

Back to top button