Inspektorat Jenderal Kemenag RI Lakukan Evaluasi Kurikulum Asrama di MAN Insan Cendekia Sambas

Sambas — Inspektorat Jenderal Kementerian Agama RI (Kemenag) melakukan evaluasi terhadap kurikulum asrama di MAN Insan Cendekia Sambas. Evaluasi ini dipimpin oleh Muhammad Yudhi Firmansyah sebagai ketua tim bersama Priambodo dan Jumhadi sebagai anggota tim. Kegiatan ini bertujuan untuk menilai efektivitas dan relevansi kurikulum yang diterapkan di asrama bagi siswa, guna mendukung pembelajaran yang optimal dan mendukung perkembangan karakter mereka. Pelaksanaan evaluasi ini berlangsung pada 9 s.d 16 Maret 2025.
Muhammad Yudhi Firmansyah menyampaikan bahwa tujuan evaluasi ini untuk memberikan nilai tambah berdasarkan kondisi yang ada di MAN Insan Cendekia Sambas. Ia menegaskan bahwa jika ditemukan adanya kesalahan dalam pelaksanaan kurikulum, maka akan dilaksanakan untuk mencari solusi secara bersama-sama untuk memperbaikinya. “Kami akan memberikan nilai tambah berdasarkan kondisi MAN IC ini. Apabila terdapat kesalahan, maka kita akan evaluasi untuk mencari jalan keluarnya bersama,” ujarnya.
Kepala MAN Insan Cendekia Sambas, Mursidin, memberikan apresiasi yang tinggi atas pelaksanaan evaluasi kurikulum asrama yang dilakukan oleh Inspektorat Jenderal Kementerian Agama RI. “Evaluasi ini adalah kesempatan yang sangat berharga bagi kami untuk melihat dan mengevaluasi seluruh aspek yang ada, terutama dalam hal sarana dan prasarana yang digunakan para santri dalam kegiatan sehari-hari mereka. Kami menyambut baik kunjungan dan wawancara yang dilakukan tim evaluasi, karena hal ini dapat memberikan masukan yang konstruktif untuk perbaikan,” ungkapnya.

Evaluasi dilaksanakan melalui serangkaian wawancara para guru dan tenaga kependidikan di madrasah, untuk menggali lebih dalam tentang implementasi kurikulum di lingkungan asrama. Selain itu, tim evaluasi juga melakukan kunjungan langsung ke berbagai fasilitas di madrasah, seperti asrama, masjid, dan ruang makan, untuk melihat secara langsung bagaimana fasilitas dan kurikulum tersebut berjalan di lapangan.
Melalui evaluasi yang komprehensif ini, diharapkan dapat ditemukan area-area yang perlu diperbaiki serta memberikan rekomendasi yang konstruktif untuk pengembangan kurikulum asrama yang lebih baik di masa depan. Evaluasi semacam ini menjadi penting untuk memastikan bahwa setiap elemen pendidikan di MAN Insan Cendekia Sambas mendukung tujuan pendidikan yang holistik, mencakup aspek akademis, spiritual, dan sosial.











The post Inspektorat Jenderal Kemenag RI Lakukan Evaluasi Kurikulum Asrama di MAN Insan Cendekia Sambas appeared first on MAN Insan Cendekia Sambas.