Pendidikan Menengah

KEPALA MAN IC GORONTALO hadiri Penandatanganan dan Pengesahan Kurikulum Madrasah (KM) MA, MTs, MI, dan RA

Bone Bolango (icg.sch.id), 25 Juli. Penandatanganan dan Pengesahan Kurikulum Madrasah (KM) MA, MTs, MI, dan RA

Kepala madrasah mengikuti kegiatan penandatanganan dan pengesahan kurikulum madrasah Tingkat MA, MTs, MI, dan RA di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone Bolango Tahun Pelajaran 2024/2025

Kegiatan yang dihadiri jajaran Kankamenag, Kasi Penmad, serta Pokjawas se Kab Bone Bolango. Sebelum penandatangan kegiatan dilakukan dalam bentuk validasi dua hari sebelum penandatanganan oleh pengawas.

Sabara K Ngou, dalam penyampaiannya, secara resmi mengharapkan dengan legalitas penandatangan yang selanjutnya Kurikulum Madrasah di action kan dengan baik di madrasah.

MAN ICG terus berupaya menindaklanjuti komitmennya untuk kemajuan pendidikan. Proses penyusunan kurikulum madrasah menggambarkan rapor madrasah berupa mutu dan hasil, kompetensi, kinerja pendidik dan tendik, dan mutu relevansi pembelajaran.

Harapannya hasil observasi pembelajaran, masukan civitas dan orangtua dapat menggambarkan pencapaian, kekuatan, pelajaran terpenting di madrasah, sumber daya, dan kemitraan.

The post KEPALA MAN IC GORONTALO hadiri Penandatanganan dan Pengesahan Kurikulum Madrasah (KM) MA, MTs, MI, dan RA appeared first on MAN INSAN CENDEKIA GORONTALO.

Sumber: MAN INSAN CENDEKIA GORONTALO

Related Articles

Back to top button