Pendidikan Menengah

3 Santri MAN IC Sumedang Jadi Pengibar Bendera dalam Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 di Balai Diklat Keagamaan Bandung

Bandung, 22 Oktober 2024 – Tiga santri dari MAN Insan Cendekia (IC) Sumedang mendapat kehormatan menjadi pengibar bendera dalam upacara Peringatan Hari Santri Nasional yang digelar di Balai Diklat Keagamaan Bandung. Upacara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh para santri, guru, serta pegawai Balai Diklat, dan dilanjutkan dengan berbagai lomba untuk memeriahkan acara.

Agus Nasihatul Ahyar, Kepala BDK selaku Pembina upacara menyampaikan pesan penting dalam pidatonya dengan tema “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan.” Ia menegaskan bahwa santri masa kini memiliki tugas untuk meneruskan perjuangan para pendahulu yang telah berkorban tanpa mengenal lelah demi kemerdekaan dan keutuhan bangsa. “Hari Santri adalah milik seluruh bangsa Indonesia, bukan hanya milik kalangan pesantren. Nilai-nilai perjuangan, keikhlasan, dan kebersamaan yang diwariskan oleh para santri terdahulu harus terus dirawat dan diteruskan oleh santri masa kini,” katanya.

Kepala madrasah memberikan apresiasi kepada para santri yang telah menjalankan tugas dengan baik. Ia menekankan bahwa santri adalah simbol perjuangan dan keteguhan, yang memiliki peran penting dalam mengisi kemerdekaan bangsa Indonesia. “Santri bukan hanya mereka yang belajar di pondok pesantren, tetapi semua yang memiliki semangat keagamaan, keilmuan, dan kebangsaan. Hakikat santri adalah orang yang berusaha menebarkan kebaikan serta menjaga keutuhan bangsa,” ujarnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan berbagai lomba yang diikuti dengan antusias oleh para santri. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memeriahkan peringatan Hari Santri Nasional, tetapi juga untuk mengasah kemampuan dan memperkuat semangat juang di kalangan santri.

Related Articles

Back to top button