Padang Pariaman (MAN IC) — Sejak awal pendiriannya, MAN Insan Cendekia Padang Pariaman membawa misi besar: menjadi lembaga pendidikan Islam yang mampu mencetak generasi berilmu tinggi sekaligus berakhlak mulia. Sebagai institusi yang relatif baru, kerja keras dari semua pihak — tenaga pendidik, tenaga kependidikan, hingga dukungan masyarakat — menjadi kunci penting dalam membangun pondasi madrasah ini.
Untuk mencapai hasil maksimal, MAN Insan Cendekia Padang Pariaman dikelola oleh tenaga pendidik dan kependidikan yang memiliki kompetensi mumpuni, baik dalam bidang akademik, manajerial, maupun pembinaan karakter. Tak hanya itu, kelengkapan sarana dan prasarana pendidikan terus dibenahi dari waktu ke waktu. Lingkungan belajar yang nyaman, modern, dan mendukung kreativitas peserta didik menjadi salah satu kekuatan utama madrasah ini.
Buah dari perjuangan tersebut nyata terlihat, MAN Insan Cendekia Padang Pariaman telah menamatkan tujuh angkatan kelulusan sejak berdiri. Para lulusannya tidak hanya melanjutkan studi ke perguruan tinggi terbaik di dalam negeri, namun juga berhasil menembus berbagai universitas terkemuka di luar negeri, hal ini merupakan sebuah prestasi yang sangat membanggakan bagi madrasah yang baru berkembang ini.
Beberapa alumni MAN IC Padang Pariaman yang diterima di Perguruan Tinggi Luar Negeri, antara lain:
- Khalisa Hanan Fakhira, Bachelor of Artificial Intelligence di Deakin University (Australia)
- Rendi Kurniawan pada Faculty of Computer and Information Systems di Universitas Islam Madinah
- Cindy Noviani pada Departement of Computer Education and Instructional Technology Faculty of Education di Pamukkale University (Turkey)
- M. Fajri Siddiq Manik di International School of Medicine, Zhejiang University (Tiongkok)
- Dara Latifa, jurusan Agriculture, Jiangsu Vocational College of Agriculture and Forestry di Jiangsu University
- Aulia Anugrah Akbar pada jurusan Sport and Recreation Tourism di Tomsk State University Russia (Rusia)
Capaian ini membuktikan bahwa MAN Insan Cendekia Padang Pariaman melahirkan peserta didik yang bertalenta tinggi dalam bidang akademik, berkarakter dan berakhlak yang mulia. Dengan fondasi nilai-nilai keislaman yang kuat, para alumni MAN IC Padang Pariaman tidak hanya siap bersaing secara global, tetapi juga menjadi duta akhlak dan budaya bangsa di mata dunia.
Kepala MAN Insan Cendekia Padang Pariaman, Hendrisakti Hoktovianus, S.Pd., M.Pd., menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian ini.
“Kami sangat bangga melihat anak-anak kami tidak hanya diterima di kampus-kampus terbaik dalam negeri, tetapi juga mampu bersaing hingga ke kancah internasional. Ini menunjukkan bahwa capaian ini telah sesuai dengan visi misi madrasah dalam mengembangkan akademik, karakter, dan akhlak para peserta didik. Semoga ke depan lebih banyak lagi alumni MAN IC Padang Pariaman yang mengharumkan nama madrasah dan bangsa di dunia internasional,” ujar Hendrisakti.
Ke depan, MAN Insan Cendekia Padang Pariaman berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan pembinaan karakter, agar lebih banyak lagi lahir generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual, namun juga kokoh dalam iman dan akhlaknya. Dengan dukungan semua pihak, madrasah ini optimis dapat menjadi salah satu pusat pendidikan Islam unggulan berskala nasional bahkan internasional. Nda
Artikel MAN Insan Cendekia Padang Pariaman Terus Mengukir Prestasi, Lahirkan Alumni Berprestasi hingga ke Luar Negeri pertama kali tampil pada MAN Insan Cendekia Padang Pariaman.