Majalah Grak

Ketua MPR RI, Ahmad Muzani Hadiri Pelepasan Siswa Kelas VI Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta

Ketua MPR RI, Ahmad Muzani Hadiri Pelepasan Siswa Kelas VI Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta

Mu’allimin, Yogyakarta — Sebanyak 209 siswa kelas VI Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta resmi dilepas dalam sebuah acara khidmat yang digelar di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Sabtu (24/5). Acara ini dihadiri langsung oleh Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, serta Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang diwakili oleh Prof. Muhadjir Effendy, M.AP sebagai Ketua PP Muhammadiyah Bidang Ekonomi dan Bisnis.

Dalam sambutannya, Ketua Badan Pembina Harian Madrasah Mu’allimin Mu’allimaat Muhammadiyah, Dr. Khoiruddin Bashori, M.S.I., menekankan bahwa pelepasan ini bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan awal perjuangan sesungguhnya dalam kehidupan.

“Menjadi alumni Mu’allimin berarti siap menjadi pemimpin. Pemimpin sejati lahir dari cinta. Jika kita memiliki cinta, potensi besar untuk menjadi pemimpin akan tumbuh,” ujarnya.

Khoiruddin Bashori juga menyoroti pentingnya kesabaran dalam proses pendidikan di Mu’allimin. Ia menyebut bahwa lulus dari madrasah ini membutuhkan “kesabaran tingkat dewa”, dan hal itu akan menjadi bekal kuat untuk menjadi pemimpin sejati yang berani mewujudkan mimpi dengan niat yang tulus dan usaha terbaik.

Sementara itu, Ketua MPR RI Ahmad Muzani dalam pesannya mengajak para lulusan untuk terus menuntut ilmu dan mengembangkan diri. Ia menyebut bahwa ilmu yang diperoleh selama di Mu’allimin baru merupakan dasar.

“Apa yang kalian pelajari di sini belum cukup. Teruslah belajar, perluas wawasan, dan siapkan diri untuk menjadi pemimpin masa depan,” kata Muzani di hadapan para siswa dan undangan.

Ia juga mendorong para alumni untuk melanjutkan pendidikan, baik di dalam maupun luar negeri, serta menjadi tokoh-tokoh yang menjunjung tinggi nilai moral demi kemajuan bangsa.

“Kebanggaan Mu’allimin bukan pada acara pelepasan ini, melainkan saat melihat alumninya tumbuh sebagai pemimpin yang mandiri, berani, dan berjiwa besar,” tambahnya.

Direktur Madrasah Mu’allimin, H. Aly Aulia, Lc., M.Hum., dalam kesempatan yang sama menyatakan bahwa para alumni siap dilepas sebagai kader Muhammadiyah yang akan membawa misi dakwah dan kepemimpinan yang akan berdiaspora ke berbagai penjuru dunia.

Acara pelepasan ini menjadi momentum penuh haru dan kebanggaan, yang menandai lahirnya generasi baru pemimpin umat dan bangsa yang cerdas, berakhlak mulia, dan siap memberi kontribusi nyata di tengah masyarakat.

Artikel Ketua MPR RI, Ahmad Muzani Hadiri Pelepasan Siswa Kelas VI Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta pertama kali tampil pada Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta – Sekolah Kader 6 tahun.

Exit mobile version